memang mengkonsumsi suplemen makanan baik untuk kesehatan tapi, jangan lupa sebelum minum suplemen harus makan makanan bergizi, kalo nggak begitu nggak bakalan ada gunanya dong x_x
mari kita simak pengalaman pahit si mahasiswa ini:
ceritanya cukup lucu dan menghawatirkan...
suatu pagi dia nggak mau makan makanan yang dibuatkan oleh neneknya karena suatu pertengkaran sepele, akhirnya dia berangkat ke kampus hanya memakan suplemen makanan berupa kapsul vitamin c, lucunya dia nggak makan apa" sebelum mengkonsumsi obat tersebut...
perutnya mulai merasakan mules hebat, disusul dengan muntah yang hanya mengeluarkan air saja (karena belom makan) dia terus menahan rasa sakit itu, sampai akhirnya saat pulang kampus dia langsung sungkem ke neneknya dan kakeknya, minta maaf karena kesalahan yang diperbuatnya sambil bertetesan air mata.
neneknya dan kakeknya khawatir bila keadaanya memburuk, maka dari itu ditelfonkan kedua orang tuanya agar dibawa kerumah sakit. beberapa jam kemudian papanya datang dan segera membawanya rumah sakit terdekat yang mempunyai fasilitas lengkap, keadaanya sungguh mengenaskan, keadaanya sepeti lidi bejalan, loyo seperti kakek umur 90 tahun (padahal sebelumnya kekar).
saat sudah di UGD dokter memeriksanya lebih lanjut, dia divonis terkena penyakit MUNTABER, saat diobati beberapa saat oleh dokter dengan beberapa infus yang berisi cairan ion keadaanya mulai membaik dan sembuh dalam beberapa jam saja..
namun kerugian yang ditaksir berkisar ratusan ribu rupiah...
anehnya, anak ini bukanya berterima kasih kepada dokternya/ papanya, malah berkata
"dok, apa saya sekarang sudah boleh makan mie goreng dijalan a. yani?"
"hohoho, ya nggak boleh"
jangan sampe ya kejadian anak mahasiswa fakultas kedokteran disuatu daerah disurabaya ini ikutan kejadian sama kalian :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar